Info LKKS Klaten – Pengurus Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kabupaten Klaten bersilaturahmi dengan ke Universitas Widya Dharma Klaten, Rabu (12/7/2023). Dalam peremuan tersebut sebagai ajang pengenalan sekaligus penyampaian prgram layanan LKKS.

Dalam audiensi tersebut, Ketua LKKS Klaten, Fitria S.T, M.Si didampingi Syuhadak Irhami selaku sekretaris, diterima Rektor Unwidha Klaten yang diwakili, Wakel Rektor II, Tukiyo.

Ketua LKKS Klaten, Fitria dalam kesempatan tersebut memperkenalkan LKKS Klaten yang merupakan lembaga non pemerintah dan bersifat terbuka, independen serta mandiri, yang dibentuk ditingkat nasional, provinsi maupun kabupaten/kota, dan masing-masing bersifat otonom dan bukan lembaga yang mempunyai hubungan hierarki.

LKKS Kabupaten Klaten merupakan lembaga Kesejahteraan Sosial yang bertugas untuk mengkoordinasikan dan membina organisasi/lembaga sosial di lingkup Kabupaten Klaten, dan berperan sentral untuk membantu Pemerintah dalam melaksanakan Usaha Kesejahteraan Sosial di wilayah kerja Kabupaten Klaten.

“Diantara lembaga sosial yang berada dalam koordinasi LKKS Kabupaten Klaten ini adalah Panti Asuhan Anak, Panti Asuhan Orang dengan Kecacataan, Panti Asuhan Anak Berhadapan dengan Hukum, dan Panti Lansia, yang saat ini ada 18 lembaga sosial, yang terdiri dari 2 lembaga lansia, 2 lembaga orang dengan kecacatan, 2 lembaga anak berhadapan dengan hukum, 12 lembaga anak terlantar”,katanya.

Selain sebagai ajang silaturahmi dan perkenalan lembaga, menurutnya, Audiensi ini sekaligus sebagai sarana untuk memperkenalkan program layanan LKS sekaligus membuka pintu sinergitas dengan jajaran civitas Unwidha Klaten.

“Sebagai lembaga pendidikan yang melaksanakan program Tri Dharma Perguruan Tinggi salah satunya adalah pengabdian kepada masyarakat, harapannya kedepan LKKS Klaten bisa bersinergi dalam program layanan sosial yang dapat disesuaikan dengan prgram pengabdian masyarakat di Unwidha Klaten”,ucapnya.

Wakil Rektor II, Unwidha Klaten, Tukiyo menyatakan, kampus menyambut positif pertemuan dengan pengurus LKKS Klaten.

“Untuk kerjasama PPM nantinya bisa dibicarakan lebih lanjut dengan jajaran civitas di Unwidha Klaten”,ucapnya. (Nur)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here